Minggu, 13 Januari 2013

Rindu Yang Terhimpit


Rindu Yang Terhimpit
Ahmad Sahide

tiba-tiba aku teringat
dan merindu sosokmu yang sederhana, tapi berkelas
berkelas tapi sederhana
di kala aku menyeberangi kotamu
pada jam kerinduan yang merengkuh keheningan

ah....
betapa aku tak bisa melupakan momen romantisme kebersamaan
kebersamaan yang indah, walau pahit untuk selalu dikenang
termasuk malam ini
malam yang menghadirkan kerinduan-kerinduan
rindu yang terhimpit antara dua kota
kota berangkat dan kota tujuan perjalanan ini
(Di dalam Bus, 10 Desember 2012)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar